Ada Juru Bahasa Isyarat dalam Pidato Akhir Tahun Presiden PKS
Jakarta — Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menggelar agenda Pidato Akhir Tahun Presiden PKS Ahmad Syaikhu pada Kamis malam (30/12/2021).
Ada yang berbeda dalam penyajian acara akhir tahun PKS ini, yaitu menghadirkan Juru Bahasa Isyarat (JBI), Maysinta Nainggolan, yang menyertai penyampaian pidato dari Syaikhu.
Kehadiran JBI dalam Pidato Akhir Tahun Presiden PKS yang ditayangkan di youtube PKS TV tersebut merupakan bentuk perhatian PKS kepada para penyandang disabilitas.
PKS berharap dengan konsep yang menghadirkan JBI tersebut penyandang disabilitas dapat turut menyimak Pidato Akhir Tahun yang disampaikan oleh Presiden PKS tersebut.
Pidato Kebangsaan Akhir Tahun 2021 Oleh Ahmad Syaikhu Presiden PKS
Silahkan Klik Download